Rumah Minimalis Sederhana dan Praktis

Rumah Minimalis adalah rumah yang memiliki bentuk dengan ukuran yang lebih sederhana dan praktis. Yang dimaksud praktis yaitu bagian- bagian yang terpenting saja serta menggunakan arsitektur yang tidak rumit. Elemen – elemen yang lainnya cenderung tidak terlalu diperhatikan. Misalnya dengan hanya bertujuan pokok sebagai hunian saja, yaitu menyediakan kamar tidur, dapur, dan ruang tamu tempat-tempat refresing seperti kolam renang, taman, dan lain- lain yang bertujuan sebagai hiasan maupun hiburan tidak di sediakan. Sesuai dengan namanya, minimalis berarti simpel dan proporsional, sesuai dengan yang dibutuhkan.


Rumah minimalis termasuk rumah yang mempunyai nilai praktis yang tinggi, karena tidak membutuhkan lahan bangunan yang sangat luas. Adapun ciri-ciri dari rumah minimalis antara lain  bentuk model garis yang cenderung geometris dan tegas pada setiap pola ruangan, dengan memadukan pengulangan antara garis vertikal dan horizontal. Kemudian jendela yang dibuat tidak terlalu lebar, namun yang dapat memberikan pandangan keluar dengan lebih leluasa.


Selain itu memiliki ruang – ruang yang lebih terbuka, dengan tujuan lebih meminimalkan penyekatan pada dinding, sehingga lebih efektif dan efisien. Penggunaan berbagai ornamen sebagai hiasan tidaklah diterapkan, dan furniture yang digunakan ialah lebih simpel, tegas, lebih polos tanpa membuat ukiran- ukiran pada furniture yang dipakai. Pemaduan warna yang digunakan di dalam rumah ini biasanya berjumlah tiga warna.


Komposisi dan perpaduan setiap sisi dinding rumah, sehingga tidak akan terkesan warna yang monoton. Kemudian menggunakan efek cahaya matahari sebagai penerangan alami saat pagi maupun siang hari yang lebih memberikan efek dramatis ketika pemaduan warna. Rumah ini tergolong dengan desain rumah yang simpel, dan sederhana, tetapi tetap efisien untuk digunakan. Nah, itulah sebuah arti dari rumah minimalis.

Gambar contoh denah dan desain rumah minimalis ini diatas diambil dari berbagai sumber di internet melalui mesin pencari Google yang nantinya mungkin bisa menjadi contoh referensi dan inspirasi buat saya untuk membangun rumah minimalis impian idaman Atau siapa tau berguna juga bagi anda yang mampir ke blog ini dan punya rencana merenovasi rumah dengan gaya minimalis. Anda juga dapat menggunakan contoh gambar desain dan denah minimalis ini untuk dikonsultasikan dengan konsultan rumah.

Disini anda bisa menemukan desain dan denah rumah minimalis 1 lantai dan 2 lantai dengan 1 kamar, 2 kamar dan 3kamar. Rumah type 36, 45, dan 90 dsb.

No comments:

Post a Comment