Rumah 3 Kamar


Denah gambar disamping adalah denah rumah dengan rumah dengan tiga kamar yang bisa dibangun minimal diatas lahan dengan ukuran 8 x 10 meter.

Denah rumah disamping memiliki ruang yang cukup layak untuk disebut sebagai rumah layak huni yang cukup untuk menampung sebuah keluarga dengan 2 anak. 

3 kamar yang masing masing memiliki ukuran 2,75 x 2,75 meter sebanyak 2 kamar untuk kamar anak dan 1 kamar dengan ukurna 3x3 meter untuk kamar orang tua.

1 buah kamar mandi dengan ukuran 2 x 2 meter, dapur yang cukup luas dengan ukuran 2,75 x 3 meter serta satu buah ruangan untuk ruang tamu atau santai keluarga dengan ukuran 3 x 3 meter.


Untuk penataan ruang tiap kamar bisa dipindah sesuai dengan selera dapur atau kamar mandi yang diletakkan didepan atau dibagian belakang rumah maupun kamar anak yang berdampingan ditukar dengan ruang dapur dan kamar mandi. 

Atau kurang lebih seperti denah disamping kanan. Masing masing ruang dipisahkan oleh tembok rumah dan hanya ruangan tertentu yang memiliki pintu masuk seperti kamar tidur dan kamar mandi sedangkan untuk ruang dapur d tidak usah diberi pintu masuk.

Sedangkan ruang lainnya yakni ruang tamu hanya sebatas tembok pemisah dan pintu masuk rumah.

Desain rumah juga bisa dibuat seperti rumah kost dan teras yang terbuka atau memakai kanopi, sehingga sepeda motor / kendaraan bisa ditaruh didalam areal rumah / berada didalam ruang yang berwarna putih. 

Catatan tambahan : 
warna pink : dapur 
Warna Biru : kamar mandi 
Warna Biru donker : Kamar Tidur
warna merah hati : Ruang tamu / teras
warna hijau / ruangan depan rumah yang bisa dipakai untuk taman kecil bunga atau tamanan lain yang tumbuh tidak terlalu tinggi dan rimbun. 

Contoh tampilan rumah kurang lebih adalah sebagai berikut dengan sedikit tata ruang dan letak yang berbeda , tergantung pada selera dan kebutuhan.



No comments:

Post a Comment